Warga Negara Indonesia, berdomisili di Jakarta, memperoleh gelar Magister Administrasi Bisnis dari Universitas Coventry, London, Inggris pada 2018 setelah sebelumnya menyelesaikan Bachelor of Business Hukum & Manajemen dari Monash University, Australia pada 2013.Mengawali karirnya di Radiant Group tahun 2013-2016 pada Divisi Marketing & Business Development dan berlanjut sejak 2018 sampai dengan saat ini.
Selain itu, beliau aktif dalam pengembangan bisnis-bisnis Brawijaya Group. Saat ini memegang jabatan sebagai Komisaris Utama di PT Radiant Nusa Investama dan jabatan manajerial di perusahaan-perusahaan lainnya yang tergabung pada dan diinisiasi oleh Radiant Group. Beliau diangkat sebagai Direktur Utama Perseroan pada Mei 2024.